HeadlinePilkada

JK dan PaSKI Merapat ke SS, Dambakan Depok Bebas Macet Serta Lebih Maju

Cilodong | jurnaldepok.id
Komedian Sujarwo alias Jarwo Kuat atau JK mengatakan, sosok Supian Suri yang humble cocok menjadi Wali Kota Depok berikutnya.

“Kalau sinyal handphone sih kuat di sini hahaha. Kebetulan saja sahabat dari Supian Suri. Sahabat Supian Suri itu kan banyak tidak hanya kita saja Paski, tapi ada kelompok-kelompok masyarakat lain yang diundang untuk acara halal bihalal hari ini,” ujar Jarwo Kuat saat berkunjung di kediaman Supian Suri bersama Persatuan Seniman Komedian Indonesia (PaSKI) korwil Depok, akhir pekan kemarin.

Jarwo mengatakan, Supian Suri merupakan sosok yang memberikan perhatian besar pada komedian, kesenian dan budaya. Hal itu disampaikan Jarwo usai berkomunikasi dengan komedian dan Supian Suri.

“Ya Insya Allah lah, kendaraan politik sudah dapat, ke depannya dapat ikut kontestasi Pilkada Depok di November,” paparnya.

Menurut Jarwo, Supian Suri yang saat ini menjabat Sekda Depok adalah sosok bersahaja dan mudah bergaul dengan siapa pun.

“Jadi terlepas bahwa itu adalah dukung-dukung itu saya enggak tahu ya, tapi yang jelas bahwa figur Pak Supian Suri saya pikir pas banget lah untuk jadi Wali Kota Depok selanjutnya, itu pendapat saya pribadi. Kalau melihat dia orangnya humble, saya lihat dia itu sebagai pejabat berkarir dari bawah,” katanya.

Jarwo berharap, jika Supian Suri terpilih menjadi Wali Kota Depok, dapat membangun gedung seni dan budaya untuk warga Depok. Gedung tersebut kedepannya dapat digunakan sebagai tempat berkegiatan komedian dan pelaku kesenian.

“Jangan hanya komedian saja, tapi bisa misalnya seni tradisional atau seni yang lain bisa lebih berkembang lagi di kota Depok,” harapnya.

Ia meyakini, Supian dapat mendengarkan aspirasi masyarakat lainnya, apabila terpilih menjadi Wali Kota Depok.

“Pembangunan di Kota Depok dapat ditingkatkan menjadi lebih baik kedepannya. Yang sudah baik lebih diperbaiki lagi dan lebih bagus lagi,” katanya.

Dikatakannya, transportasi umum di Kota Depok yang menjadi keluhan masyarakat diharapkan mampu dibenahi oleh Supian dan mengurangi kemacetan di Kota Depok dengan membangun sebuah sistem.

“Supaya kemacetan di Depok ini bisa berkurang, mungkin dibikinlah sebuah mekanisme bagaimana sistem itu berjalan dengan baik,” pungkasnya. n Aji Hendro

 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button