eventHeadline

Kota Depok Sukses Gelar Indonesia First Robotic Regional Nusantara Competition 2024

Laporan: Aji Hendro
Sekitar 15 tim robotik dari Indonesia dan negara lainnya berlaga di Indonesia First Robotic (IFR) Regional Nusantara Competition dimana Depok dipercaya jadi tuan rumah.

Founder IFR, Riza Wahono mengatakan, kompetisi ini telah mendapat izin resmi dari For Inspiration and Recognition of Science and Technology (FIRST) Amerika.

Riza mengatakan, pada tahun 2022 uji coba kompetisi ini telah dilaksanakan untuk menguji tingkat antusiasme masyarakat terhadap pertandingan robotik di daerah lain. Kemudian, tahun ini pada 5 hingga 7 Januari 2024, Kota Depok mengadakan kompetisi dengan mengusung tema ‘Gracious Professionalism.’

“Kompetisi ini merupakan suatu latihan yang bagus untuk anak-anak, agar bisa menjadi seseorang yang siap dengan industri teknologi, karena Indonesia butuh generasi emas, bukan generasi cemas pada 2045,” ujarnya.

Dia menuturkan, ada 15 tim yang menjadi peserta kompetisi dengan sistem saling berkolaborasi. Terdiri 11 tim berasal dari Indonesia, tiga tim berasal dari Kazakhstan dan satu tim berasal dari Malaysia.

Dalam kompetisi ini terbagi menjadi 10 jenis penghargaan yaitu winning alliance, finalist alliance, innovate award, connect award, motivate award, control award, judges award, design award, think award dan inspire award.

Nantinya, peserta dengan penghargaan kategori “inspire award” akan menjadi tim yang dikirim untuk mengikuti World Competition di Amerika, pada April mendatang.

“Kami harap dengan mengikuti kompetisi ini, siswa yang terlibat dapat menjadi problem solver yang hebat dan menguasai teknologi,” katanya.

Di lokasi sama, Wali Kota Depok, Mohammad Idris menambahkan, kompetisi ini tidak hanya menyoroti kecemerlangan teknologi, tetapi juga merayakan semangat inovasi yang tak kenal lelah di kalangan anak muda Indonesia.

Kolaborasi luar biasa antara IFR, Madrasah TechnoNatura dan Pemkot Depok, menjadi pilar utama penyelenggaraan acara ini, yang berdedikasi untuk membina generasi yang mahir dalam bidang teknologi.

“Ini inisiatif dan kolaborasi dari Madrasah TechnoNatura dan Kota Depok, yang memang sebelumnya sudah banyak event-event yang diikuti, seperti Madrasah ini yang memang sudah dikenal di dunia robot secara global,” tandasnya.

Dikatakannya, ini sebuah event yang juga mengundang luar negeri, sebenarnya ada beberapa negara lainnya, tetapi yang siap datang Kazakhstan dan Malaysia.

Ia menambahkan, IFR Regional Nusantara Competition Tahun 2024 menjadi event strategis, khususnya menghadapi Indonesia Emas pada tahun 2045.

“Sehingga acara ini memiliki visi untuk memperkenalkan keterampilan generasi muda Indonesia dalam mempersiapkan dunia yang semakin kompleks,” ungkapnya.

Untuk kedepan, konteksnya Kota Depok menjadi kontributor positif dalam pengembangan kota kreatif bidang media art.

“Kami dapat penghargaan sebagai salah satu Kota Creative Center, sehingga event ini salah satu akses mengajarkan para pemikir muda untuk berpikir seperti engineer,” pungkasnya.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button