HeadlineSOSIAL

Relawan Afifah Beraksi, Semprot Pemukiman di Wilayah Panmas

Pancoran Mas | jurnaldepok.id
Puluhan relawan kandidat Bakal Calon Wali Kota / Wakil Wali Kota Depok, Hj Afifah Alia, Sabtu (11/4) menyambangi sejumlah rumah warga di Jalan RD Sukarma Rw 03, Kelurahan Rangkapan Jaya Baru (RJB), Kecamatan Pancoran Mas.

Kedatangan relawan tak lain untuk melaksanakan aksi penyemprotan cairan disinfektan guna memutus mata rantai penyebaran wabah Corona Virus Disease (Covid 19).

Koordinator aksi penyemprotan relawan Afifah, Ermawati Wahid mengatakan pelaksanaan penyemprotan disinfektan yang bekerjasama dengan PAC PDI Perjuangan Kecamatan Pancoran Mas, bertujuan membantu mengurangi penyebaran Covid 19 yang belum juga mereda dan masih berkecamuk disejumlah wilayah.

“Ini wujud kepedulian jajaran pengurus PAC PDIP dan Ibu Afifah dalam upaya mengatasi penyebaran Virus Corona, semoga kegiatan sosial ini bermanfaat bagi masyarakat,” ujar Ermawati kepada Jurnal Depok saat memimpin aksi penyemprotan disinfektan di Rt 03/03, Kelurahan Rangkapan Jaya Baru (RJB), Kecamatan Pancoran Mas.

Aksi penyemprotan disinfektan yang dilakukan oleh relawan Afifah, disambut baik sejumlah warga Rw 03 Parung Bingung, Kelurahan Rangkapan Jaya Baru.

Sa’adi salah satu warga Rt 07/03, menilai kegiatan sosial dalam upaya memutus mata rantai penyebaran virus Corona yang dilakukan oleh relawan Afifah dan pengurus PAC PDIP Panmas layak untuk dicontoh oleh elemen masyarakat lain. Sebab, kata dia, masalah Corona saat ini masih menghantui kehidupan masyarakat disemua level.

“Enggak ada yang merasa tenang selama Corona ini masih ada, oleh sebab itu upaya dari elemen masyarakat membantu pemerintah menanggulangi penyebaran virus Corona layak untuk diapresiasi,” kata A’at sapaan akrab Sa’adi.

Dia menambahkan, kegiatan sosial yang dilaksanakan oleh relawan Afifah dan PAC PDIP Kecamatan Pancoran Mas, tidak hanya efektif dalam upaya memperkenalkan sosok Afifah di masyarakat.

Namun lebih dari itu, lanjut dia, penyelenggaraan aksi sosial penyemprotan disinfektan sangat tepat sasaran dan tepat guna serta memiliki nilai manfaat yang sangat besar guna menekan penyebaran Virus Corona. n Asti Ediawan

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button