Pangkalan Jati Wakili Cinere Lomba Inovasi Kelurahan

329
Wakil Walikota Depok foto bersama dengan camat dan pengurus PKK Kecamatan Cinere

Cinere | jurnaldepok.id
Wakil Walikota Depok Pradi Supriatna kemarin didapuk meresmikan rangkaian kegiatan penilaian lomba kinerja dan inovasi Kelurahan di Kantor Kelurahan Pangkalan Jati Kecamatan Cinere.

Pada kesempatan itu, Pradi meminta kepada seluruh stakeholder dan aparatur di Kelurahan Pangkalan Jati dan seluruh stakeholder Kecamatan Cinere agar menjadikan ajang lomba kinerja dan inovasi Kelurahan sebagai pemicu semangat dalam melaksanakan tugas dan bukan sekedar mencari prestasi atau kemenangan.

“Tujuan utama dilakukan lomba kinerja dN inovasi Kelurahan tak lain untuk meningkatkan kualitas pelayanan masyarakat oleh sebab itu bukan nilai yang dicari tapi mutu pelayanan sesungguhnya yang akan memberi dampak positif dari pelaksanaan lomba ini, ” papar Pradi.

Hal senada dikatakan Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kota Depok Hj Elly Farida.
Dikatakan Elly pelaksanaan penilaian Kinerja dan Inovasi Kelurahan juga melibatkan para kader PKK dan Posyandu untuk itu lanjut dia peran para kader dalam melayani masyarakat ikut menjadi penilaian dalam lomba ini.

“Bicara soal pelayanan masyarakat khususnya yang menyentuh soal keluarga, pendidikan dan kesehatan banyak melibatkan kader PKK dan Posyandu oleh sebab itu kami berharap pelaksanaan lomba Kinerja dan Inovasi Kelurahan ini akan berdampak terhadap peningkatan kualitas SDM para kader baik kader PKK maupun kader Posyandu, ” tandas Bunda Elly.

Selain Wakil Walikota dan Ketua PKK Kota Depok, kegiatan penilaian Kinerja dan Inovasi Kelurahan di Pangkalan Jati juga dihadiri oleh perwakilan OPD Setda Kota Depok, Camat Cinere Muchsin mawardi, Lurah se – Kecamatan Cinere, unsur LPM, para sejumlah Ketua lingkungan dan berbagai elemen masyarakat lainnya. n Asti Ediawan

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Please enter your comment!
Please enter your name here