Pengendara Sepeda Motor Alami Kecelakaan, Gegara Ondel Ondel Terlalu Ketengah Jalan

331
Ilustrasi

Sukmajaya | jurnaldepok.id

Tarian pengamen ondel ondel hingga ketengah jalan menyebabkan pengendara bermotor mengalami kecelakaan lalu lintas di Kawasan BBM, Sukmajaya. Dimana pengendara mengalami kecelakaan sepeda motor gara-gara menghindari ondel-ondel yang masih beraktivitas pada malam hari.

Peristiwa nahas itu terjadi di kawasan BBM Jalan Tole Iskandar, Sukmajaya, Kota Depok. Peristiwa ini pun diunggah di media sosial. Dalam unggahannya, disebutkan bahwa ondel-ondel tersebut terlalu ke tengah jalan posisinya.

“Saya post ini min buat pelajaran saja, mohon maaf ya para ondel-ondel kalau ngarak minta tolong jangan muter-muter ke tengah jalan, karena membahayakan pengguna jalan. Ini kejadian di BBM dekat makam tadi malam,” ujar korban.

Ia mengatakan, di Kota Depok juga sudah ada aturan ondel-ondel dilarang gunakan untuk mengamen.

“Pasangan suami istri naik motor jadi korbannya, demi menghindari menabrak ondel-ondel malah kita yang celaka begini,” demikian isi keterangan dalam unggahan tersebut.

Sementara itu Kepala Satuan Polisi pamong Praja (Satpol PP) Kota Depok, Lienda Ratnanurdianny, mengatakan, pihaknya akan lebih intens memberikan pengawasan pada keberadaan ondel-ondel ini.

Lienda mengatakan, sebenarnya pihaknya sudah melarang keberadaan ondel-ondel di jalan raya di Kota Depok.

“Kalau penyebab kecelakaannya sendiri ini perlu dikoordinasikan dengan kepolisian. Namun dengan adanya kejadian tersebut kami akan lebih intens untuk pengawasan kepada pengelola ondel-ondel,” jelasnya.

Pihaknya akan terus melakukan penertiban untuk menjaga keselamatan warga.

“Kami dari Satpol PP akan terus melakukan upaya-upaya penertiban agar keselamatan warga terjaga,” pungkasnya. n Aji Hendro

TINGGALKAN KOMENTAR

Please enter your comment!
Please enter your name here