Launching SSB Tunas Bogor SSB IPB Menjuarai Junaedi Samsudin Cup U 12

1464

hl-2-ssb

Enam belas tim sepak bola U 12, yang tergabung dari Kabupaten Bogor, Depok, dan Bekasi, berguguran dalam turnamen Junaedi Samsudin Cup 2016 U 12, yang berlangsung di Stadion Mini, Desa Limusnunggal, Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor, Sabtu (2/10).

 

“Turnamen Junaedi Samsudin Cup 2016 ini, sekaligus launching SSB Tunas Bogor, itu sebabnya pada moment yang baik ini, kita adakan turnamen sepak bola U12,”kata anggota DPRD yang duduk di Komisi I Kabupaten Bogor ini  kepada Jurnal Bogor.

 

Dijelaskan Junaedi. Bahwa tim yang mengikuti turnamen sekarang, merupakan tim-tim dari SSB yang memang mempunyai nama, dan pola permainan bagus, seperti dari SSB di Depok, Bekasi, maupun Kabupaten Bogor, karena kalau pesertanya kurang bagus cara bermainnya, artinya turnamen ini hanya sebatas turnamen biasa.

 

“Tim yang ingin mendaftar cukup banyak, tapi tidak seluruhnya di ikut sertakan, karena dalam turnamen ini kami hanya memilih SSB yang berkualitas bagus,”terangnya.

 

Turnamen ini, masih kata Junaedi, hanya dua hari, Babak penyisihan untuk delapan besar, dan Minggu (2/10) semifinal, sekaligus final. Adapun hadiah untuk juara I, II, dan juara III bersama, akan diberikan uang pembinaan. Dan untuk memotivasi pemain muda ini, kami mengundang mantan pemain Timnas Indonesia, Kurniawan Dwi Yulianto, pada pembukaan turnamen, sebagai bentuk kecintaan kita terhadap dunia olahraga sepakbola, serta memotivasi para peserta.

 

“Tim yang berhasil melaju ke final SSB Tunas Bogor vs SSB IPB, sementara dari kedua tim ini yang berhasil merai juara satu SSB IPB, SSB Tunas Bogor juara dua, dan juara tiga bersama SSB Indocement dan SSB Bara Beringin,”

 

Bukan itu saja, dalam turnamen ini, kami juga mengundang Kurniawan Dwi Yulianto, untuk memberikan motivasi kepada para peserta. Bahkan ia juga menyempatkan waktunya untuk bercerita tentang pengalaman, serta awal mulanya ia bisa bermain di tim-tim sepak bola besar di Indonesia,”tukasnya

 

Sementara Kurniawan Dwi Yulianto menambahka, bahwa kedatangannya pada turnamen Junaedi Samsudin Cup 2016 U12, untuk mensuport para pemain-pemaian muda yang ikut serta dalam event ini,”Saya sampaikan kepada mereka, kemenangan bukan segalanya, tetapi sportivisa bagian yang utama dalam bermain, karena mereka ini kelak akan menggantikan pemain-pemain nasional sekarang,”

TINGGALKAN KOMENTAR

Please enter your comment!
Please enter your name here