Butuh Waktu 2 Minggu, KPU Depok Mulai Verifikasi Administrasi Bacaleg

195
Ketua KPU Depok saat memberikan sambutan di sebuah acara

Margonda | jurnaldepok.id
Prosesi verikasi bakal calon anggota legislatif (Bacaleg) DPRD Kota Depok akan memakan waktu selama dua minggu.

Ketua Komisi Pemilihan Umum Kota Depok, Nana Sobarna mengatakan itu setelah menerima pengajuan pendaftaran 50 bacaleg dari PKS, Senin (08/05/23).

“Kemarin KPU Kota Depok menerima pendaftaran bakal calon anggota DPRD Kota Depok yang datangnya dari PKS. Jadi hari ini pecah telur untuk KPU Kota Depok karena sudah ada partai politik yang datang ke kantor kami,” ujarnya.

Dia menambahkan, berkas pengajuan para bacaleg PKS tidak diverifikasi secara langsung oleh tim KPU.

Sebab, lanjutnya, KPU masih menunggu pengajuan bacaleg dari partai politik lainnya hingga 14 Mei 2023 mendatang.

“Untuk verifikasi administrasi ini kami akan lakukan di tanggal 15 Mei. Jadi kami tidak langsung melakukan verifikasi administrasi di hari ini,” katanya.

Nana menyebutkan, proses verifikasi data para bacaleg itu menggunakan aplikasi sehingga KPU hanya membutuhkan waktu lebih kurang dua minggu untuk menyelesaikannya.

“Kami diberi waktu dua minggu untuk melakukan verifikasi administrasinya. Tapi, itu belum termasuk masa perbaikannya, jadi masa perbaikan akan ada waktunya lagi setelah verifikasi kami lakukan,” ucapnya.

Sementara itu hari ini, Rabu (09/05/23) rencananya tiga partai politik peserta pemilu 2024 akan mendaftarkan bakal calon anggota DPRD ke Komisi Pemilihan Umum Kota Depok. Ketiga partai tersebut antara lain Hanura, PKB dan Nasional Demokrat (NasDem).

Sekretaris DPC NasDem Kota Depok, Roy Siregar saat dikonfirmasi wartawan membenarkan jika partai yang didirikan oleh Surya Paloh akan ke KPU.

“Ya hari ini, jika tidak ada halangan partai kami NasDem akan mendaftarkan Bacaleg ke KPU,” katanya.

Dia menambahkan, massa yang akan ke KPU sekitar 200 orang.

“Kader kami kumpul dulu di Jalan Margonda lalu bergerak ke KPU,” jelasnya.

Sementara itu salah satu bacaleg dari NasDem, Dewi Mustika menambahkan, dia bersama timnya akan ikut serta dalam pendaftaran Bacaleg NasDem ke KPU.

“Ya, kami hari ini akan bergabung dengan rekan-rekan dari Nasdem,” pungkasnya. n Aji Hendro

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Please enter your comment!
Please enter your name here