Pancoran Mas | jurnaldepok.id
Bulan Ramadhan merupakan bulan penuh mulia dan bulan penuh keberkahan. Umat muslim pun berlomba-lomba mengejar amal kebaikan dan memperoleh pahala dengan melakukan amal sholeh. Tak mau menyia-nyiakan bulan Ramadhan, Ketua DPD Partai Golkar Kota Depok, Babai Suhaimi melakukan roadshow keliling 17 masjid dan mushala se Kota Depok.
Dalam kegiatannya, Babai memberikan kuliah tujuh menit (Kultum) kepada setiap jamaah masjid dan mushala yang didatanginya. Selain itu dirinya juga memberi bantuan kepada tiap DKM dan menyantuni anak yatim.
“Rencananya tarling dan roadshow 17 masjid dan mushala ini rampung di malam 28 Ramadan,” katanya kemarin.
Dalam kesempatan tersebut dirinya juga berinteraksi langsung dan mendengar cerita dari masyarakat.
“Saya juga sekaligus berdiskusi ringan tentang apa yang menjadi keluhan masyarakat. Warga menyampaikan tentang keadaan lingkungannya, tentang sembako yang mahal dan tentang kegiatan usaha mereka,” paparnya.
Ia menambahkan sebagai ketua partai dirinya merasa harus mendengarkan secara langsung keluhan masyarakat. Kemudian beberapa masalah yang dinilainya mendesak akan diselesaikan dan dibawa olehnya ke fraksi Partai Golkar, baik yang ada di DPR RI, DPRD Provinsi maupun Kota.
“Sebagai ketua partai diskusi dengan warga menjadi masukan yang harus saya perjuangkan lewat fraksi golkar baik di DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kota. Saya juga nantinya akan melakukan komunikasi langsung dengan memberikan masukan kepada pemerintah daerah Kota Depok terhadap keluhan dari warga yang saya terima. Ini kan aspirasi dan amanat dari mereka untuk saya teruskan kembali ke pemerintah,” pungkasnya.n Nur Komalasari