Ruko Dua Lantai dan Mobil Hangus Terbakar

209
Terlihat mobil dan ruko yang hangus terbkar

Cimanggis | jurnaldepok.id
Ruko dua lantai dan satu unit mobil jenis sedan di Jalan Transyogi Cibubur RT 5/9 Nomor 101 B, Kelurahan Harjamukti, Kecamatan Cimanggis, hangus terbakar.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Depok, Gandara Budiana menjelaskan bahwa pihaknya menurunkan lima unit mobil pemadam ke lokasi kejadian.

“Api turut menghanguskan satu unit mobil Honda Evo B 2342 SBB yang diparkir di garasi ruko,” ujarnya, kemarin.

Selain itu, kata dia, pemadaman juga dibantu tiga mobil pemadam dari Jakarta Timur dan Kota Bekasi. Yakni dua mobil dari Suku Dinas Damkar Jakarta Timur dan 2 mobil pemadam dari Dinas Damkar Kota Bekasi.

“Sebab ruko yang terbakar berada di daerah perbatasan dengan Bekasi dan Jakarta Timur. Jadi kami berkordinasi dengan mereka,” katanya.

Ia mengatakan pemadaman sekaligus pendinginan untuk mencegah api muncul kembali, membutuhkan waktu sekitar dua jam.

“Namun api berhasil kami cegah merembet ke bangunan ruko lain di sekitarnya,” terangnya.

Dari hasil pemeriksaan pihaknya, diketahui bahwa penyebab kebakaran di ruko milik Haris Wijaya itu, adalah karena korsleting listrik.

“Tidak ada korban jiwa dan luka. Kerugian ditaksir mencapai Rp 400 juta, karena satu unit mobil Honda Evo, turut terbakar dan kasusnya ditangani Polsek Cimanggis,” pungkasnya. n CR1-JD

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Please enter your comment!
Please enter your name here