



Tapos | jurnaldepok.id
Sopir Bus Antar Kota Antar Propinsi yang berada di Terminal Jatijajar, Tapos menjalani pemeriksaan kesehatan. Tes kesehatan meliputi pengambilan sampel darah, tes gula darah hingga urine.
Kepala Terminal Jatijajar Kota Depok, Asri Sinuraya mengatakan, tes kesehatan untuk para sopir ini rutin dilakukan di musim mudik Lebaran. Tes kesehatan ini akan berlangsung dua hari sejak tanggal 17 hingga 18 April 2023.
Sedikitnya ada sekitar 25 sopir bus dari berbagai PO bus yang menjalani tes kesehatan. Hal itu untuk memastikan awak bus dalam kondisi sehat dan tidak mengkonsumsi narkotika.


“Jadi giat tes kesehatan urine ini memang menjadi agenda rutin di Terminal Jatijajar dalam rangka angkutan lebaran. Selain daripada kesehatan biasa, kami juga memastikan bahwa awak atau crew ini tidak dalam kondisi penyalahgunaan narkoba ataupun hal-hal atau zat-zat yang membahayakan,” ujarnya, kemarin.
Artinya, kata dia, pihaknya memastikan setiap crew atau awak yang memberangkatkan penumpang dari Terminal Jatijajar ini betul-betul aman dan sehat.
“Dari puluhan sopir bus yang menjalani tes kesehatan ini, diharapkan semuanya mendapatkan hasil tes yang negatif. Hasilnya, sudah tujuh orang baik crew maupun pengemudi yang dicek kesehatannya tadi. Semua hasilnya negatif dan dalam kondisi sehat. Kalau kami inginnya memang sebanyak-banyaknya diambil sampel, supaya kami selalu memastikan bahwa save lah keberangkatan dari Jatijajar ini,” katanya.
Tes kesehatan ini, kata dia, sifatnya wajib untuk seluruh pengemudi. Namun jika ditemukan adanya sopir yang positif narkoba, pihaknya meminta kepada PO untuk segera mengganti sopir tersebut.
“Bila ada yang positif, kami akan memanggil pihak PO untuk mengganti driver yang ditugaskan,” jelasnya.
Tidak hanya sopir, Pengelola Terminal Jatijajar juga mewajibkan seluruh karyawannya yang bertugas selama libur lebaran 2023 untuk menjalani tes kesehatan.
Sementara itu salah satu sopir bus dari PO Dewi Sri, Karmain yang akan berangkat ke wilayah Tegal dan Slawi mengatakan, sangat terbantu dengan adanya tes kesehatan ini.
Sama halnya dengan Mulyadi, dirinya mengaku puas dengan kondisi kesehatannya yang dinyatakan fit oleh dokter.
“Alhamdulillah sudah dua kali tes hasilnya juga negatif. Ya jadi puas sih dengan diperiksa kesehatan ini, jadi tahu kalau kondisi kita sehat,” katanya. n Aji Hendro

