



Laporan: Rahmat Tarmuji
Mahasiswa Universitas Pamulang (Unpam) Jurusan Teknik Elektro melaksanakan Pengabdian Kerja Masyarakat (PKM) didampingi Kaprodi dan beberapa dosen Unpam. Kegiatan dilakukan sebagai tugas wajib mahasiswa dalam mengikuti pendidikan.
Ketua RW 14 Kelurahan Bojongsari, Kecamatan Bojongsari, Daud Sulaiman menyampaikan sangat senang dan apresiasi atas kegiatan PKM yang dilakukan oleh mahasiswa Unpam Jurusan Teknik Elektro.
“Kami mengucapkan terimkasih atas kehadiran para mahasiswa dan para Dosen Unpam. Dalam kegiatan ini mahasiswa melakukan pemasangan delapan titik lampu penerang jalan dan perbaikan sound masjid dengan memberikan beberapa bagian alat yang mendukung sound dan pemasangan langsung alat tersebut,” ujar Daud kepada Jurnal Depok, kemarin.


Daud yang juga ketua Paguyuban RT RW Kelurahan Bojongsari berharap kegiatan ini bisa terus berlanjut dilingkungan RW 14 melalui kegiatan PKM kelompok lainnya dari mahasiswa Unpam.
Ketua PKM Jurusan Teknik Elektro, Pendi mengungkapkan, pihaknya merasa senang dapat melaksanakan PKM di Kelurahan Bojongsari khususny RW 14.
“Karena selama ini kami mengajukan ke beberapa tempat ada penolakan terkait tidak siapnya beberapa elemen masyarakat. Alhamdulillah kami datang ke RW 14 perimaannya sangat baik. Sebetulnya kami dulu pernah aktif di lingkungan ini sebagai volentirs sehingganya sudah kenal sedikit banyak lingkungan RW 14 baik beberapa warga dan kultur disini,” ungkapnya.
Sementara itu Ariyahan selaaku Kaprodi Jurusan Teknik Elektro Unpam mengatakan, kegiatan PKM merupakan integrasi dari dunia pendidikan kepada masyarakat dimana wujudnya yakni penelitian, pengajaran dan pengabdian kepada masyarakat.
“Kami berharap kegiatan ini diterima dan manfaatnya dapat dirasakan oleh masyarakat. Mudah-mudahan kegiatan ini akan berlanjut karena ini program di setiap semester, mahasiswa dan dosen. Mudah-mudahan para mahasiswa dapat mengaplikasikan ilmunya di lapangan,” pungkasnya. n

