Cilodong | jurnaldepok.id
Relawan H. Sugeng Purnomo tetap kekeh memberikan dukungan kepada pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Depok, H. Supian Suri-Chandra Rahmansyah
Hal itu terkuak saat ratusan H. Sugeng Purnomo menghadiri deklarasi pasangan Supian-Chandra di Saung Khidmat, Jatimulya, Cilodong. Relawan Sugeng bergabung dengan Emak Emak Barisan Relawan Supian Suri atau Baress.
Salah satu relawan Juleha atau yang biasa disapa Mpok Jupe mengatakan, memang saat deklarasi Emak Emak Baress, dia bersama relawan Sugeng Purnomo hadir dan memberikan dukungan kepada Supian-Chandra.
Dia yakin semua relawan Sugeng memberikan dukungan kepada Supian-Chandra karena ingin adanya perubahan di Kota Depok.
“Kami dan relawan tetap kekeh ke Supian-Chandra, biarkan dia ke paslon lain,” katanya.
Jupe yang sempat nyaleg di PPP Dapil Beji, Cinere, Limo, tetap mematuhi marwah PPP yang sudah memberikan dukungan kepada Supian-Chandra.
Saat Sugeng mendeklarasikan ke paslon lain, Jupe bersama relawan lainnya tidak hadir karena sudah teguh memberikan dukungan kepada paslon Supian-Chandra.
Dia menambahkan, perbedaaan dalam suatu kegiatan demokrasi adalah hal yang biasa.
“Yang penting dia bersama relawan pada Pileg 2024 dukung Sugeng Purnomo pada Pilkada 2024 dukung Supian-Chandra,” jelasnya.
Kedepan, dia akan terus melakukan aksi door to door untuk kemenangan Supian-Chandra di Pilkada Depok 2024. n Aji Hendro