HeadlineKesehatan

Dalam Waktu Tiga Hari DPC PPP Vaksin 3.000 Warga Depok, Target Tercapai

Pancoran Mas | jurnaldepok.id
Gelaran vaksinasi yang dilakukan oleh DPC Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kota Depok selama tiga hari, berhasil memenuhi target.

“Alhamdulillah antusias masyarakat yang ingin divaksin sangat tinggi. Berdasarkan data yang telah mendaftar dari hari pertama hingga hari ketiga sebanyak 3.000 orang. Dengan begitu kami berhasil mencapai target,” ujar Hj Qonita Lutfiyah, Ketua DPC PPP Kota Depok, kemarin.

Ia menambhkan, pihaknya menerjunkan kurang lebih 10 tenaga medis dari Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Depok sebagai tenaga vaksinator.

“Ini kegiatan kami yang kedua setelah kegiatan vaksin perdana kami gelar di wilayah Bojongsari. Mudah-mudahan masyarakat Kota Depok semakin sehat dengan adanya vaksin ini,” paparnya.

Wakil Ketua DPC PPP Kota Depok, Mazhab HM menambahkan, kegiatan vaksinasi warga yang kedua kalinya digelar selama tiga hari yakni mulai tanggal 21, 22 dan 23 Agustus 2021.

“Untuk hari ini kegiatan vaksin kami gelar di wilayah Pancoran Mas. Sementara untuk tanggal 22 dan 23 Agustus kami gelar di Kantor DPC PPP tak jauh dari Gerbang Perumahan Sawangan Permai,” tandasnya.

Anggota DPRD Depok 7 Periode itu menambahkan, kegiatan tersebut tak lain sebagai bentuk pengabdian PPP kepada masyarakat.

“Tujuannnya agar terbangun herd immunity di kalangan masyarakat. Sasaran vaksin meliputi pelajar sebagai persiapan sekolah tatap muka,” katanya.

Sementara itu Sekretaris DPC PPP Kota Depok, Ma’mun Abdullah mengatakan, kegiatan vaksin yang dilakukan DPC PPP Kota Depok juga untuk membantu percepatan program pemerintah agar masyarakat yang divaksin bisa merata.

“Kami berharap masyarakat dapat memanfaatkan program vaksin yang diselenggarakan oleh DPC PPP ini. Ini bentuk ikhtiar kami untuk memutus mata rantai virus Covid-19 di Kota Depok,” pungkasnya. n Rahmat Tarmuji

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button