HeadlinePilkada

Sekolah Berbasis Agama Dibutuhkan di Kota Depok

Cinere | jurnaldepok.id
Wilayah Kota Depok perlu adanya sekolah berbasis agama seperti Madrasah negeri untuk siswa. Hal itu dikatakan Anggota Komisi X DPR RI, Nuroji saat ditemui di kawasan Cinere.

Nuroji mengatakan, dirinya sudah berkali-kali mendorong agar Depok membangun Madrasah Aliah Negeri (MAN) dan memperbanyak sekolah.

“Memang pembangunan madrasah negeri tidak seperti membangun sekolah umum. Pembangunan madrasah negeri memerlukan persetujuan dari berbagai pihak, di antaranya Kemenag Pusat dan Kementerian Keuangan. Tapi bukan berarti tidak bisa, hanya saja Pemkot Depok tidak mau usaha. Seharusnya bergerak menjalin komunikasi dengan Kementerian Agama dan Kemenkeu,” ujarnya, kemarin.

Padahal, kata dia, anggaran untuk itu di pusat ada.

“Masalahnya tidak mau usaha. Masa iya 15 tahun berkuasa membangun satu aja sekolah MAN tidak bisa. Makanya kami ingin perubahan. Kami ingin walikota yang mampu menjalin komunikasi dengan berbagai pihak. Termasuk menjalin komunikasi dengan pemerintah pusat demi Depok yang berkembang maju,” paparnya.

Dikatakannya, Calon Walikota Depok, Pradi Supriatna bakal mampu mewujudkan mimpi Kota Depok memiliki MAN.

“Makanya kami dukung Pradi-Afifah. Kami kenal Pradi sudah lama dan kami yakin Pradi bisa menjalin komunikasi dengan berbagai pihak. Loby ke pusat dan provinsi untuk menambah DAU harus ada, karena anggaran provinsi ada. Hanya saja Depok tidak pernah mengajukannya. Jadi selama ini apa saja kerjaannya, kampanye pribadi? Partai?,”katanya.

Nuroji menginginkan masyarakat Depok bersatu, bersinergi untuk membangun Kota Depok. Kota Depok menurutnya bukan hanya untuk satu golongan akan tetapi milik semua golongan masyarakat.

“Untuk pembangunan di Kota Depok lebih baik, masyarakat harus bersatu. Karena Depok bukan hanya milik satu golongan saja dan Depok bukan kota slogan saja,” ungkapnya.

Di lokasi sama Anggota Komisi D DPRD Kota Depok, Rezky M Noor menambahkan, untuk bisa mewujudkan visi Kota Depok yang religius, tentunya keberadaan madrasah negeri ini masih sangat kekurangan.

Oleh karena itu, diharapkan keberadaan madrasah negeri, mulai dari Madrasah Ibtidaiyah (MI) Negeri, MTs Negeri, MAN bisa dibangun secara bertahap di Kota Depok.

“Padahal warga Depok sangat mengharapkan adanya MAN dan penambahan MTsN. Karena banyak yang ingin memasukan anak mereka ke sekolah agama. Sementara sekolah Islam yang dikelola swasta kan mahal,” tandasnya.

Tak hanya MAN yang jadi sorotan, sekolah umum negeri setingkat SMA pun masih kurang.

“Jika dibandingkan dengan jumlah penduduk dan luas wilayah, tentu sekolah setingkat SMA kita sangat kurang. Karena itu program memperbanyak sekolah setingkat SMA, termasuk mendirikan MAN menjadi program yang diharapkan masyarakat,” pungkasnya. n Aji Hendro

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button